Sambil Patroli, Bhabinkamtibmas Polsek Marikit Sosialisasi Stop Karhutla

Polres Katingan – Salah satu upaya yang dilakukan Polsek Marikit, jajaran Polres Katingan, Polda Kalimantan Tengah dalam rangka upaya pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan terus ditingkatkan dengan melaksanakan sosialisasi dan memberikan imbauan kepada masyarakat yang berada di wilayah Kec. Marikit, Kab. Katingan, Prov. Kalteng, Minggu (03/03/2024) pagi. 

Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu W., S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Marikit IPDA Yubambang Kusnady, S.H. menuturkan, Wilayah Marikit merupakan salah satu Kecamatan yang masyarakatnya berladang serta memiliki lahan dan hutan yang cukup luas, tiap tahunnya upaya pencegahan selalu dilaksanakan dengan berbagai cara, termasuk pemasangan spanduk di tempat-tempat strategis.

“Personel dilapangan secara intensif sudah memberikan imbauan terhadap masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan, menyebarkan maklumat, memasang spanduk dan kegiatan pencegahan lainnya”, pungkas Kapolsek.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *