Bripka Marko Sutrisno Hadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Patangkep Tutui 2025

Bripka Marko Sutrisno, seorang Bhabinkamtibmas yang bertugas di wilayah Kecamatan Patangkep Tutui, hadir dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Patangkep Tutui untuk tahun 2025,Selasa, (27/02/2024), mulai pukul 09.00 hingga 13.30 WIB

Acara ini diselenggarakan di aula kecamatan Patangkep Tutui pada hari 

Dalam acara yang dihadiri oleh berbagai tokoh dan pejabat penting di wilayah tersebut, Bripka Marko Sutrisno turut memberikan kontribusi dalam pembahasan rencana pembangunan ke depan. Sebagai seorang Bhabinkamtibmas yang aktif dalam komunitas, kehadirannya di musyawarah tersebut menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung upaya pembangunan di tingkat lokal

Musyawarah tersebut dipimpin oleh kepala BAPPILBANGDA Kabupaten Bartim dan dihadiri oleh perwakilan dari berbagai instansi terkait, kepala desa, serta tokoh masyarakat setempat. Dalam musyawarah tersebut, seluruh desa yang berada di Kecamatan Patangkep Tutui diberikan kesempatan untuk mengusulkan program pembangunan baik dalam bidang pemberdayaan maupun pembangunan fisik

Hasil dari musyawarah tersebut akan menjadi dasar bagi pemerintah setempat dalam merencanakan program pembangunan ke depan, serta akan dianalisis untuk kemudian dimasukkan dalam rencana pembangunan daerah baik menggunakan APBD tingkat kabupaten maupun diusulkan ke tingkat provinsi

Bripka Marko Sutrisno menyatakan bahwa partisipasinya dalam acara ini adalah bagian dari komitmen Polri dalam mendukung pembangunan di tingkat masyarakat

 “Sebagai Bhabinkamtibmas, saya senantiasa siap mendukung setiap program pembangunan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah tugas saya,” ujarnya

Acara tersebut berjalan dengan lancar dan kondusif, menandai kerjasama antara pihak kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam upaya meningkatkan pembangunan di Kecamatan Patangkep Tutui(pm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *